5 Hujan Aneh yang Pernah Terjadi di Dunia

Hujan adalah fenomena alam yang terjadi dengan kekuasaan Tuhan Yang Maha Esa. Seringkali yang disebut hujan adalah ketika air jatuh ke bumi.
Namun, apakah kamu pernah mendengar hujan-hujan yang menjatuhkan benda bukan berbentuk air? Ya, benda-benda seperti laba-laba, bola, bahkan darah dilaporkan pernah terjadi di dunia ini.

Apa penyebab benda-benda aneh itu jatuh ke bumi? Banyak, namun yang pasti hujan-hujan aneh itu benar-benar pernah terjadi di berbagai belahan dunia ini. Ini dia 5 Hujan Aneh yang Pernah Terjadi di Dunia.

1. Hujan Laba-Laba 
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEi34bX2Hg9TXPZ_VxHSU7v8_vVgpuYh6VaYgafHycz465yuS6lh4AkW_E8CrkPi1Adda-Ucp2BhVgiO5vymBJklCd10W1cfXjIeqvzApUPCcX2QmBV7IwdvmZzBPp6NmpDQjMU2aW07tn4J/s400/image004.jpg_320_320_0_9223372036854775000_0_1_0.jpg
Bayangkan bagaimana jika kamu asyik menyopir mobil lalu tiba-tiba ribuan laba-laba jatuh dari langit. Hal itu yang terjadi pada Erick Reis, web designer berusia 20 tahun dari Santo Antonia da Platina. Apa yang terjadi? Menurut ahli biologi Marta Fischer, hal itu terjadi ketika laba-laba yang menggantung di jaringnya di pohon tertiup angin kencang dan mereka terbang sehingga seolah-olah jatuh dari langit.


2. Hujan Katak 
Menurut Alkitab, hujan katak dari langit adalah tanda kutukan mengerikan. Namun ilmuwan percaya itu terjadi karena puting beliung di air tawar. Di mana puting beliung ini menyedot air sekaligus hewan yang ada di dalamnya dan membawanya naik ke udara sampai akhirnya harus terlepas bebas ke langit ketika puting beliung itu berakhir yang membuatnya seakan hujan katak.


2. Hujan Bola Golf 
Hujan Bola Golf
1 September 1969, penggemar golf di Punta Gorda, Florida berpikir bahwa mereka sudah pergi ke surga karena terbangun dengan puluhan bola golf jatuh dari langit. Namun menurut ahli meteorologi, hal itu terjadi karena adanya tornado yang terjadi di sebuah kolam berisi bola golf dan membawanya melintasi jalan-jalan di kota.

4. Hujan Uang
http://makassar.tribunnews.com/foto/bank/images/hujan-uang.jpg
Apakah kamu ingin hujan uang? Hal itu terjadi pada tahun 1957 di kota kecil Bourges, Prancis dan pada Desember 1975 di Chicago, Illinois. Dengan ribuan lembaran dollar yang jatuh itu, sampai saat ini banyak pihak yang masih mempertanyakan bagaimana kejadian itu bisa terjadi. Hmm, kalau menurutmu bagaimana? Apakah ada milyuner baik hati yang melakukan hal itu?


5. Hujan Darah 

 Pada tahun 2008, penduduk di kota kecil La Sierra Choco, Columbia mengklaim bahwa mereka mengalami hujan darah. Ketika ahli bakteriologi kota itu menguji sampel hujan, ditemukan bahwa memang terkandung cairan darah. Berbeda dengan hujan darah di kota lain yang terjadi karena senyawa kimiawi di alam, orang-orang di La Sierra Choco percaya bahwa hal itu adalah peringatan dari Tuhan.